Eti-Suhendrik Optimistis Menangkan Pilwalkot Cirebon 2024

Eti-Suhendrik

Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cirebon, Eti Herawati dan Suhendrik, tampil percaya diri dalam konsolidasi bersama jajaran pengurus DPD Partai Gerindra Jawa Barat. 

Pasangan yang mengusung tagline Bersama Eti-Suhendrik (BERES) ini optimis menyambut kemenangan pada Pilkada Kota Cirebon yang akan digelar 27 November mendatang.

Dalam pertemuan yang dihadiri Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Barat, Haji Amir Mahpud, Eti menyampaikan bahwa tim koalisi solid mendukung pasangan BERES. Ia menegaskan bahwa hasil survei menunjukkan tren positif, yang memperkuat keyakinan mereka akan hasil pemilihan.

“Alhamdulillah, berkat kerja keras dan soliditas seluruh tim koalisi, tren survei menguntungkan kita. Insyaallah, kemenangan sudah di depan mata pada 27 November nanti,” kata Eti dengan penuh keyakinan.


Calon Wali Kota nomor urut 2 itu juga mengapresiasi kekompakan jajaran Partai Gerindra dan partai koalisi lainnya yang terus bersatu untuk memenangkan pasangan BERES. Baginya, kesempatan maju bersama Suhendrik, sosok muda yang direkomendasikan Partai Gerindra, adalah sebuah kehormatan.

“Mas Hendrik merupakan representasi generasi muda dari Partai Gerindra. Dia adalah harapan baru untuk memimpin kota tercinta ini dengan semangat dan visi yang segar,” ujar Eti.

Eti juga menekankan bahwa amanat dari Partai Gerindra untuk mengusung pasangan BERES tidak akan disia-siakan. Dia mengajak seluruh kader dan simpatisan untuk bersama-sama berjuang menuju kemenangan.

“Bertemu langsung dengan Pak Haji Amir Mahpud adalah kehormatan besar. Amanat Partai Gerindra akan kami jaga sebaik mungkin. Kami siap merebut kemenangan di Pilkada Kota Cirebon,” tambahnya.

Sementara itu, Suhendrik menyampaikan bahwa konsolidasi politik ini tidak hanya untuk Pilkada Kota Cirebon, tapi juga untuk Pilgub Jawa Barat, yang sama-sama diharapkan membawa kemenangan. Ia optimistis dengan nomor urut 2 yang didapatkan pasangan mereka, seraya mengaitkannya dengan kesuksesan Prabowo di Pilpres lalu yang juga mendapat nomor urut yang sama.


“Kami yakin nomor urut 2 ini membawa keberuntungan. Mudah-mudahan berkahnya ikut ke kita, seperti Pak Prabowo yang sukses di Pilpres,” ungkap Suhendrik.

Di sisi lain, Ketua DPD Gerindra Jawa Barat, Haji Amir Mahpud, menekankan pentingnya suara Gerindra dalam memenangkan Pilgub Jawa Barat dan Pilwalkot Cirebon 2024. Ia mengungkapkan bahwa berdasarkan survei terbaru, pasangan BERES unggul dengan perolehan 49 persen suara, jauh di atas pesaing terdekat yang hanya meraih 23 persen.

“Kami optimis di Kota Cirebon ini akan menang. Hasil survei menunjukkan kandidat kami berada di puncak, dengan selisih yang cukup jauh dari lawan,” tegas Amir Mahpud, seraya menyampaikan dukungannya untuk kemenangan di dua kontestasi politik tersebut.

Dengan keyakinan yang tinggi dan dukungan penuh dari berbagai pihak, pasangan Eti-Suhendrik semakin mantap melangkah menuju Pilkada Cirebon 2024. [Benhil Online]
Previous Post Next Post

Contact Form