Oleh: Saiful Huda Ems
Apa kabar adik-adik pergerakan Mahasiswa? Sudah siap bergerak semua untuk memberikan perlawanan pada rezim dinasti politik Jokowi? Syukurlah kalau kesadaran revolusioner kalian sudah terbangunkan.
Harapan saya bergeraklah nanti dengan elegan, jauhi kerusuhan dan kekerasan, ciptakan gerak yang mencitrakan gelombang barisan intelektual-intelektual muda yang idealis, independen dan militan.
Rangkul aparat keamanan dan jangan sesekali bermusuhan dengan mereka. Jadikanlah mereka penjaga-penjaga perjuanganmu yang murni dan berkomitmen tinggi pada nilai-nilai juang kerakyatan.
Mereka juga kebanyakan memiliki anak-anak mudanya sepertimu, dan memiliki beban hidup yang berat sebagai warga negara seperti orang-orang tuamu, maka sentuh hati mereka untuk turut mendukung perjuanganmu.
Kalau ada teman-temanmu terprovokasi, ingatkanlah mereka bahwa perjuangan kalian itu suci dan indah, pantang melawan kekerasan dengan kekerasan, melainkan melawan kekerasan dengan cinta dan keindahan.
Jadikan ilmu pengetahuan sebagai anak-anak panah yang membidik kesadaran mereka dan penguasa kita. Doaku, semoga perjuangan kalian berhasil dan jauh lebih sukses dari perjuangan kami terdahulu. Salam juang! [Benhil Online]
Sekilas tentang penulis
Saiful Huda Ems (SHE). Aktivis '98 merupakan nisiator pertemuan mahasiwa dan pelajar Indonesia se Jerman untuk penggulingan Rezim Soeharto di Berlin Jerman pada April 1995.