Minuman asli Korea Selatan (Korsel) ini dipopulerkan lewat tayangan drakor (Drama Korea). Minuman ini memiliki khasiat yang diinginkan banyak orang.
Begitu pintarnya bangsa Korsel hingga mereka mampu mengemas produk lokal mereka. Soju menjadi terkenal di dunia, termasuk di Indonesia, setelah dipromosikan di tayangan yang mendunia, yakni drakor.
Hampir di setiap drakor, minuman alkohol Soju menghiasi adegan tertentu. Kemunculan minuman berbahan utama beras di drakor itu membuat para penonton penasaran. Saat merasakannya, ternyata banyak yang cocok dengan Soju.
Seiring dengan naiknya drakor menjadi tontonan yang kekinian, membuat minuman dengan kadar alkohol 16% sampai 40% itu menjadi minuman favorit di tingkat global.
Pada 2011, salah satu produsen Soju terbesar bernama Jinro menempati posisi pertama sebagai minuman paling laris di dunia. Korsel sudah pasti mendapat kebanjiran profit dari ekspor minuman yang di Indonesia dibanderol antara Rp 60 ribu hingga Rp 100 ribu itu.
Manfaat Diinginkan Banyak Orang
Namun yang membuat Soju semakin naik daun disebabkan minuman ini memiliki manfaat yang diimpikan banyak orang. Apa itu? Jrenggg, Minuman ini mampu memperlambat penuaan.
Pasalnya, Soju memiliki pH seimbang yang menjadikan kulit wajah tidak terlalu kering dan berminyak.
Entah benar atau tidak, khasiat menggoda Soju itu sering dihubungkan dengan bintang-bintang drakor yang tampak selalu awet muda dan kulitnya halus dan bening, laksana kulit bayi. Lihat saja wajah Lee Min-Ho, Song Joong-Ki, dan Jang Dong Yoon.
Minuman ini memiliki beberapa varian yang menyesuaikan selera penikmat liquor. Tentu saja selain rasa orisinal yang clean dan netral, juga ada rasa buah seperti peach, lemon, anggur, strawberry, dan bahkan rasa Yakult yang bagus untuk usus.
Bagaimana, tertarik menikmati minuman kegemaran selebriti drakor yang bisa bikin kamu awet muda? Tak sulit menemukan, rerata sudah ada di toko penjual minuman keras, baik konvensional hingga toko online seperti SulangiAja, distributor resmi di tanah air. Begitu juga di market place eCommerce. [Benhil]