Bagi Anda yang mengaku suka dengan aktifitas outdoor seperti pecinta alam, naik gunung, atau aktifitas adventure lainnya, tentu berburu kode voucher diskon dari Eiger Adventure. Pecinta alam dan Eiger adalah dua hal yang tidak bisa dipisahkan. Karena brand lokal asal Bandung ini memang memproduksi produk terbaik perlengkapan adventure.
Tidak hanya tas gunung atau carrier saja. Eiger juga memproduksi berbagai perlengkapan outdoor yang berkualitas, dipsarkan di Eiger Store dan berbagai marketplace. Sehingga mempermudah dan menjadi andalan para pendaki gunung dan pecinta olah raga adventure, guna memenuhi perlengkapannya. Lalu bagaimana sejarah perjalanan perusahaan yang didirikan oleh Ronny Lukito ini? Kita akan membahas selengkapnya pada artikel ini.
Sejarah Perkembangan Eiger Adventure
Brand karya anak bangsa, Eiger Adventure pertama kali berdiri dengan memproduksi tas dengan brand Export. Hanya dengan bermodalkan 2 mesin jahit, Ronny Lukito mulai membuka usaha ini pada tahun 1976 di Bandung, Jawa Barat. Sedangkan nama Eiger baru muncul pada tahun 1990.
Perkembangan Eiger Adventure cukup pesat. Dalam setahun, perusahaan yang pengelolaannya langsung di bawah CEO PT Eigerindo Multi Produk Indonesia, Christian H Sarsono ini memproduksi sedikitnya 6 juta produk. Yang tersebar di 260 outlet resmi di Indonesia. Baik outlet offline (store) maupun online. Selain membuka toko online sendiri, Eiger juga membuka toko online di beberapa marketplace ternama di Indonesia.
Berbeda dengan brand fashion ternama lainnya. Eiger memang berangkat murni dari perusahaan skala UMKM. Berkat ketekunan dan konsistensi yang baik, akhirnya Eiger berhasil menjadi corporate besar yang mempekerjakan lebih dari 1.700 karyawan. Dengan kapasitas produksi mencapai ratusan ribu pcs per bulannya.
Ada 3 kategori produk utama Eiger. Yaitu Mountaineering, Riding, dan Authentic 1989. Perkembangan yang begitu pesat membuat brand ini tidak hanya laris di negeri sendiri. Tapi juga mengekspor produknya ke beberapa negara lain. Seperti Lebanon, Filipina, dan Jepang.
Sebagai CEO, Christian H Sasono selalu menyesuaikan laju perkembangan perusahaan dari kaca mata konsumen. Fokus untuk menciptakan produk yang memang banyak konsumen membutuhkannya. Produk yang mampu memberi solusi atas apa yang menjadi masalah para pecinta adventure (petualangan).
Christian juga mengaku bahwa market online memang sangat menunjang kemajuan dan perkembangan brand ini. Maka tak heran jika Eiger sendiri juga sering memberikan voucher diskon untuk pasar online lebih banyak ketimbang dengan pasar offline, gerai atau outlet di beberapa kota, diantaranya di Jabodetabek (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi) yang juga hadir di kawasan Cibubur - Cimanggis, sisi timur DKI Jakarta.
Tips Membeli Produk Eiger Adventure Asli
Nah, bagi Anda yang sedang berburu voucher diskon Eiger, sebaiknya hati-hati dalam membeli. Karena jika tidak teliti, harga murah yang Anda dapatkan hanyalah untuk produk Eiger palsu. Agar tidak salah membeli, berikut beberapa tips menemukan Eiger yang asli dengan harga diskon yang terjangkau.
1. Membeli di Toko Resmi
Dari pemaparan Legal Manager PT Eigerindo Multi Produk Industri, Antonius Partogi Hutapea, Eiger hanya menjual di toko resmi, Eiger Store. Baik online maupun offline. Jadi, jika Anda menemukan produk Eiger bukan di toko resmi, pastinya bahwa produk tersebut memang bukan produk asli.
2. Ada Hologram dan Barcode
Jangan tergiur hanya dengan melihat voucher diskon yang diberikan toko jika tanpa ada hologram resmi dari Eiger. Hologram merupakan salah satu teknologi aplikasi yang digunakan untuk menghindari pemalsuan. Pada hologram terdapat kode line produksi dan tahun pembuatan.
Tak hanya sebagai bukti barang asli saja. Hologram juga berfungsi sebagai pelacak kerusakan yang bisa saja terjadi saat awal pembelian.
3. Menggunakan Bahan yang Berkualitas
Bagi Anda yang sering membeli produk Eiger, pasti sudah paham bagaimana kualitas bahan yang digunakan Eiger untuk semua produknya. Contohnya saja produk sandal gunung. Eiger menggunakan karet dengan kualitas terbaik sehingga membuat nyaman kaki saat digunakan.
Begitu juga dengan bahan tasnya. Ter dengan bahan yang berkualitas sehingga terlihat halus, elegan, dan berkelas. Mungkin banyak produsen lain yang mencoba membuat tas Eiger palsu. Namun produk KW, tetap saja tidak bisa menyaingi kualitas Eiger yang asli.
Jadi perhatian bahan yang digunakan. Kalau bahannya terasa kasar dan jahitannya juga tidak halus, bisa jadi itu adalah produk palsu.
Produk Unggulan Tercover Voucher Diskon
Meski kualitasnya baik, namun produk-produk Eiger memiliki harga yang lumayan tinggi. Akan tetapi bagi pecinta alam yang tidak berkantong tebal bisa menggunakan voucher diskon untuk memiliki beberapa produk unggulan, dengan menggunakan kode voucher Eiger.
1. Eiger Equator Semi Carrier 30L
Ini adalah produk yang wajib Anda miliki jika mengaku sebagai pecinta alam. Pasalnya, meski kuat dan mampu membawa banyak beban, tas gunung ini terbuat dari bahan yang ringan. Dengan tambahan fitur roll top opening yang akan mempermudah Anda mengambil atau memasukkan barang bawaan.
Selain itu, carrier andalan pendaki gunung ini juga memiliki fitur pelindung saat hujan, tali kompresi samping, dan kompartemen untuk menyimpan water bladder.
2. Eiger Eagle Plum Bongkeng Series LE
Bukan hanya sepatu biasa. Tapi sepatu yang mempu mencerminkan kepribadian penggunanya. Tangguh, kokoh, dan kuat. Terbuat dari bahan terbaik untuk aktifitas petualang bebas. Karena mampu melindungi kaki dengan menyesuaikan medan yang Anda lewati. Baik berbatu, berumput, berlumpur, penuh kerikil, dan kondisi alam lainnya.
3. Eiger Jacket Equator 1.0
Tidak hanya carrier dan alas kaki saja. Jaket adalah outfit wajib yang harus Anda gunakan jika ingin menaklukkan tantangan alam. Eiger mengeluarkan produk jaket berkualitas yang sangat best seller. Yaitu Eiger Jacket Equator 1.0.
Terbuat dengan bahan yang berkualitas. Jaket ini memiliki dua saku di samping, lengan kiri, dan dada. Mampu melindungi tubuh Anda dari angin dan cuaca yang ekstrim.
- Penjahit Busana Pria: Jahit Jas Pria Terdekat di Toko Textile & Tailor Bandung
4. Eiger Pinnacle Cap
Anda suka pakai aksesoris topi? Tidak perlu mencari di banyak toko untuk mendapatkan topi petualangan yang berkualitas. Karena Eiger juga mengeluarkan topi bentuk baseball kekinian yang diberi nama Eiger Pinnacle Cap.
Topi ini memiliki desain yang elegan untuk bisa digunakan sehari-hari. Terbuat dari bahan poliester kanvas yang memiliki logo HD print Eiger yang terdapat pada bagian depan. Sedangkan pada bagian belakang terdapat elastis yang bisa menyesuaikan dengan bentuk kepala. Pastikan membeli di situs resmi terpercaya agar tidak salah membeli barang palsu atau ka-we.
5. Eiger Borneo Ethnic XPDC - Hitam
Laki-laki memang identik dengan outfit berwarna hitam. Selain netral, hitam juga mampu menonjolkan sisi maskulinitas lebih baik ketimbang warna lain. Inilah alasan mengapa Eiger mengeluarkan Eiger Borneo Ethnic XPDC - Hitam.
Kaos ini memiliki desain yang fleksibel, stylish, dan timeless. Terbuat dari bahan yang berkualitas, nyaman, dan mampu menyerap keringat dengan baik. Cocok dipadupadankan dengan bawahan jeans atau celana chinos. Baik untuk outfit harian atau mengenakannya saat Anda berpetualang bersama teman-teman.
- Artikel Terkait: Cara Menggunakan Kode Voucher Diskon Zalora
Dapatkan Kode Voucher Diskon Eiger
Harga produk Eiger memang lebih mahal daripada produk lainnya. Oleh karena bahan yang mereka gunakan memang sangat berkualitas. Tapi Anda tidak perlu khawatir. Karena ada banyak diskon produk asli Eiger yang bisa Anda dapatkan.
Di sini Anda bisa mendapatkan voucher diskon Eiger hingga 25 ribu untuk pembelian minimal 276 ribu, bisa belanja hemat dengan cara pinter. Langsung saja kunjungi http://diskonmu.co untuk informasi voucher diskon dari Eiger Adventure, gunakan di marketplace Indonesia yang jual Eiger Adventure secara daring.
Melalui situs afiliasi tersebut, Anda bisa temukan voucher diskon heboh hingga ratusan ribu rupiah, untuk ribuan produk dari berbagai brand besar, seperti Eiger, Zalora dan lain-lain. Silahkan langsung meluncur ke Diskonmu dan ambil kode voucher Eiger.