Dengan memberi makanan yang baik dan benar, bisa membuat burung jalak hitam cepat gacor. Namun tidak semua makanan bisa membuat burung yang memiliki nama ilmiah Acridotheres javanicus bisa bersuara merdu dan nyaring.
Kadang kala, agak sulit memang untuk membuat burung yang memiliki nama lain Kerak Kerbau ini bisa cepat gacor.
Karena selain makanan burung jalak yang tepat, perlu perawatan tambahan membuat Jalak hitam ini menghasilkan suara merdu. Termasuk untuk beberapa jenis jalak lainnya, apakah itu Jalak Nias, Jalak Bali, Jalak Suren, Jalak Hong Kong, Jalak Putih, jeenis burung yang cukup mudah dijinakkan.
Berikut lima makanan jalak kebo, burung jalak hitam agar cepat gacor dikutip dari kanal YouTube @Majalah Lovebird.
Makanan Burung Jalak agar Sehat dan Gacor
1. Pisang
Sejak zaman dulu, jalak hitam paling suka makan pisang terutama pisang kepok putih.
Bagi Anda yang ingin agar burung jalak kebo ini cepat gacor, cobalah rutin memberi makan pisang kepok putih ke burung bernama asing myna tersebut.
2. Jangkrik
Tidak ada burung kicau yang tidak suka makan jangkrik termasuk jalak hitam. Jangkrik (Gryllidae) alam kualitasnya bagus untuk dijadikan pakan burung.
Untuk burung jalak kebo sebaiknya diberi makan jangkrik secukupnya. Bila terlalu berlebihan, bisa menyebabkan burung tersebut over birahi.
3. Kroto
Keroto merupakan telur semut rangrang. Telur lebut, berwarna putih mengandung protein yang sangat tinggi sehingga sangat bagus untuk pakan jalak kebo. Burung jalak kebo yang diberi makan kroto alami tiga hari sekali akan lebih cepat gacor.
Namun, saat ini untuk mendapatkan kroto alami agak susah dan sekarang lebih banyak yang dijual adalah kroto hasil ternak.
4. Ulat Hongkong
Makanan burung jalak lainnya yang sangat disukai, adalah Ulat Hongkong (Tenebrio molitor) bisa dijadikan sebagai makanan tambahan untuk jalak kebo.
Banyak peternak memberikan Ulat Hongkong dan Ulat Jerman (Zophobas morio) sebagai makanan tambahan untuk jalak kebo/jalak hitam sehingga burung tersebut bisa cepat gacor ini dikarenakan ulat Hongkong mengandung protein yang sangat tinggi.
Namun perlu diingat, jalak kebo jangan diberi makan ulat Hongkong secara berlebihan setiap hari karena akan membuat burung tersebut over birahi.
5. Voer
Voer merupakan makanan harian untuk jalak kebo. Jenis makanan ini harus selalu ada setiap hari. Racikan voer, merupakan sumber energi untuk jalak kebo atau jalak hitam yang juga sering diberikan oleh Kicau Mania, penggemar burung ke jenis unggas tertentu lainnya. Makanan kering ini tergolong awet dan tahan lama.
Ini lima makanan yang dapat membuat burung jalak/kebo jalak hitam bisa cepat gacor atau berkicau, selain itu upayakan si burung bisa mandi, sediakan wadahnya di sangkar, jalak akan happy.
Namun, selain memberi makanan jalak kebo tersebut di atas, burung jalak berwarna hitam ini juga perlu diberi latihan setiap hari agar yang awalnya diam bisa gacor dan akan sering berkicau, bisa dilakukan dengan cara memutarkan MP3 atau video pancingan dari YouTube. [Benhil Online]