Sepuluh jenis burung termahal di dunia dalam daftar berikut ini adalah hewan peliharaan pernah terjual dengan harga paling tinggi yang perlu Anda ketahui. Sangking mahalnya, Jika mampu menjual burung tersebut, Anda akan menjadi tajir seketika.
Dilansir dari situs hewan peliharaan petkeen.com, berikut ini daftar 10 burung peliharaan termahal di dunia, yaitu:
1. Merpati Balap
Anda bisa memiliki burung merpati berapa pun jumlahnya. Namun, untuk jenis yang balap punya keistimewaan tersendiri. Merpati jenis ini bisa mendatangkan keuntungan untuk ajang taruhan.
Di beberapa negara (yang melegalkan judi), balapan merpati menjadi bisnis besar. Seekor merpati yang bisa terbang secepat kilat akan mampu mendatangkan cuan bagi pemiliknya. Oleh karena itu, banyak yang tertarik membeli merpati balap dengan harga mahal. Pada 2019, Armando, seekor merpati yang mampu terbang cepat terjual seharga $ 1,4 juta atau hampir Rp 21 milyar!
Jadi, jangan merasa terganggu dengan kehadiran sekumpulan merpati, siapa tahu salah satunya bisa terbang cepat seperti Armando.
2. Macaw Hyacinth
Burung yang berasal dari Amerika Selatan ini adalah salah satu makhluk hidup paling indah di planet ini. Keindahan burung jenis beo tersebut berkat bulu biru yang indah dan tanda kuning di sekitar mata dan paruhnya. Burung berukuran cukup besar ini harganya bisa sampai $40.000,- atau Rp 600 juta.
Namun, burung termahal di dunia jenis ini sudah terancam punah, sehingga bagi Anda yang tinggal di luar wilayah tersebut, mungkin mustahil untuk memilikinya.
3. Tukan (Toucan)
Burung berparuh besar Toucan (Ramphastidae) adalah salah satu unggas dengan warna paling cerah. Spesies Tukan ada lebih dari 40 dan masing-masing spesies harganya mahal, habitatnya di hutan Amazon, Amerika Tengah dan Selatan. Apalagi, tukan adalah hewan berkelompok, hidup dalam koloni. Kalau berniat memeliharanya, Anda tidak diperbolehkan membeli satuan atau sepasang saja.
Harga satu tukan adalah $7.000 atau sekitar Rp 104 juta. Tinggal dikalikan ada berapa tukan yang akan Anda beli.
4. Kakaktua Raja Hitam
Burung cerdas berparuh bengkok, berwarna hitam dan berukuran cukup besar ini juga sering disebut sebagai Kakatua Palem yang asalnya dari tanah Papua, New Guinea. Yang membuat harganya mahal adalah biaya mengangkut dari daerah asalnya. Salah satu keistimewaan burung ini adalah mampu menirukan suara manusia.
Seekor Kakatua Raja Hitam yang bisa hidup hingga 90 tahun dihargai $ 16.000 atau sekitar Rp 238 juta.
5. Ayam Cemani
Ayam Cemani atau Selasih, disebut juga Ayam Kedu adalah unggas asli Indonesia yang dari bulu, kulit, daging hingga tulangnya berwarna hitam. Hewan unik ini termasuk sangat sulit untuk berkembang biak karena setelah bertelur, cemani betina sulit untuk mengerami telurnya.
Jadi, jika berniat berternak ayam jenis ini, Anda perlu kiat khusus untuk mengembangbiakan telur-telurnya. Seekor ayam betina cemani bisa dihargai sampai $ 2.500 atau sekitar Rp 37 juta.
6. Flamingo
Burung flamboyan Flamingo (Phoenicopteridae) yang hidup berkelompok ini menjadi simbol kemewahan bagi pemiliknya. Meskipun termasuk hewan paling bau karena makan udang dan ganggang merah, namun nilai prestise-nya tidak berkurang. Flamingo terdiri dari enam spesies, hidup di kawasan India Barat, Afrika, Eropa Selatan, dan Timur Tengah.
Seekor flamingo diharga $ 1.500,- atau 22 juta. Tentu saja Anda harus membeli satu kelompok, tidak boleh satuan.
7. Merak Putih
Burung merak paling mahal di dunia ini seluruh bulunya berwarna putih, albino. Hal itu terjadi karena mutasi resesif yang disebut leucism. Burung mutan ini masing-masing diharga sekitar $ 1.000,- atau sekitar Rp 15 juta.
Namun, Anda jangan coba-coba mencari burung ini di hutan, karena merak putih hanya bisa didapatkan dari peternak.
8. Scarlet Tanager
Scarlet Tanager (Piranga olivacea), meski berukuran sedang, burung cantik Scarlet Tanager memiliki suara besar dan indah, sehingga bisa dihargai $900 atau Rp 13,5 juta. Selain itu, warnanya yang merah cerah dengan bulu hitam di sayap dan ekornya, membuat burung ini enak untuk dilihat.
9. Bluebird Gunung
Ada 3 jenis burung Bluebird, tapi jenis bluebird gunung adalah yang paling berharga dan sulit ditangkap. Mereka lebih suka berada di ketinggian 7.000 kaki atau lebih, dan pada iklim yang dingin. Warna kepala dan bahu burung berukuran kecil ini adalah biru yang perlahan memudar menjadi putih di bagian bawah tubuh mereka.
Harga satu ekor bluebird gunung adalah $ 800 atau sekitar Rp 12 juta.
10. Northern Oriole
- Artikel Menarik: Cucak Ijo Burung Kicau yang Semakin Langka
Jenis burung Northern Oriole (Icterus galbula) yang suka berpindah ini suka memakan buah besar, seperti murbei dan ceri. Dalam hal makan, nothern oriole termasuk pilih-pilih.
Harganya berkisar $ 800 atau sekitar 12 juta per ekor, tapi itu belum termasuk biaya makannya yang tidak murah.
Untuk bisa memiliki burung cantik di atas, dari daftar 10 burung temahal di dunia, tentu peminat harus tajir dulu, biaya yang diperlukan dan perawatannya nilainya cukup besar. [Benhil Online]