Rekomendasi 5 Wisata Pantai Dekat Yogyakarta


Libur hari raya Idul Fitri atau Lebaran telah tiba. Di hari besar tersebut, selain halal bihalal bersama sanak keluarga, acara yang ditunggu-tunggu adalah wisata atau jalan-jalan ke tempat rekreasi yang tidak jaub dari kampung halaman.

 

Pantai masih menjadi salah satu tujuan favorit bagi wisatawan lokal. Jika Anda sedang mudik di Yogyakarta atau sekitarnya (Magelang, Purworejo, Wonogiri, Solo, dan lain-lain), tidak ada salahnya untuk memilih salah satu pantai yang direkomendasikan berikut ini.

 

Seluruh pantai tersebut menghadap ke laut Selatan atau Samudera Indonesia yang terkenal dengan ombaknya yang besar dan menakjubkan.

 

Berikut ini 5 pantai istimewa yang cocok untuk wisata selama libur Lebaran, yaitu:

1. Pantai Parangtritis (Bantul)



Pantai ini telah lama menjadi salah satu destinasi wisata unggulan di Yogyakarta. Posisinya strategis karena paling dekat dengan pusat kota Yogyakarta, sehingga selalu menjadi pilihan utama rombongan wisata dari luar kota yang ingin menghemat waktu.

 

Selain berenang atau bermain air, di Parangtritis juga tersedia kereta kuda, motor ATV, dan persewaan tikar bagi pengunjung yang duduk-duduk sambil menikmati pemandangan laut selatan.

 

2. Pantai Indrayanti (Gunungkidul)

Pantai Indrayanti yang relatif baru ini namanya diambil dari kedai yang terdapat di sana, yang dikelola oleh Pak Indra dan Bu Yanti. Yang membuat pantai ini lebih eksotis dibandingkan pantai lain di sekitar Yogyakarta adalah pasir putihnya yang terhampar indah.



 

Di tempat wisata ini pengunjung bisa berenang dan menyelam. Jika ingin menghabiskan waktu lebih lama, di sana juga tersedia tempat penginapan dengan beberapa resto yang menawarkan makan malam yang romantis.

 

3. Pantai Glagah Indah (Kulonprogo)

Pantai Glagah semakin menawan setelah tidak jauh dari tempat wisata ini dibangun Bandara YIA (Yogyakarta International Airport). Jadi, saat pengunjung bermain di pantai, setiap saat mereka juga disuguhi dengan kehadiran pesawat, baik yang mendarat atau mengudara.

 


Ada lagi yang istimewa di tempat rekreasi ini, di sini pengunjung dapat menikmati kuliner laut yang telah digoreng crispy, seperti cumi-cumi, udang, kepiting, rajungan, dan masih banyak lagi.

 

Tentu saja rasa kuliner laut goreng tersebut sangat gurih dan renyah. Harganya juga ramah di kantong.

 

4. Pantai Teleng Ria (Pacitan)

Pantai Teleng Ria menjadi andalan utama pariwisata di kabupaten paling Barat Propinsi Jawa Timur. Selain bermain di pantai, pengunjung bisa menikmati wahana air berupa kolam renang yang terletak tidak jauh dari sana.



 

Di sini juga tersedia kuliner laut, baik yang masih segar atau yang sudah dimasak. Bahkan kuliner laut yang dijual di Teleng Ria bermacam-macam, dari cumi, udang, ikan kakap, ikan tongkol, dan masih banyak lagi.

 

5. Pantai Kukup (Gunungkidul)

Tempat ini tidak cocok untuk berenang karena dasar pantai berupa batu karang (bukan pasir). Namun yang membuat pantai ini tetap istimewa adalah airnya yang jernih dan menjadi tempat hidup bagi ribuan ikan-ikan kecil warna warni.



 

Banyak pengunjung, terutama anak-anak yang bermain air sambil mencari ikan-ikan kecil untuk dibawa pulang. Sedangkan para orang tua mengawasi mereka sambil menikmati makanan dan minuman di kedai-kedai yang berjejer di sepanjang garis pantai.

 

Di sebelah Barat pantai, terdapat sebuah jembatan yang menjadi penghubung bukit karang di tepi pantai dengan bukit karang di seberangnya. Pengunjung tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan untuk naik ke bukit tersebut.

 

Silakan, bagi Anda sedang berada di dekat salah satu dari 5 pantai tersebut saat liburan ini, bisa langsung membuktikan keindahannya. Jangan khawatir, tiket masuk ke pantai-pantai tersebut tidak ada yang melebihi Rp 10 ribu. Murah bukan?! [Benhil]

Surga Tropis

Tropics Paradise is a collection of writings and papers presented at, from, and to the tropics. Actually, the tropics is a place that comfortable, warm, and affluent. But the situation goes undermined by the real interests that not coming from the tropics itself, such as politics, ideology, lifestyle, and others. So for that matters, Tropical Paradise wants to restore a beautiful sense of the area.

Previous Post Next Post

Contact Form