Profil Jeffrie Geovanie Ketua Dewan Pembina PSI

Sekjen PSI Raja Juli Antoni
Sekjen PSI Raja Juli Antoni


Karifikasi singkat Sekjen PSI (Partai Solidaritas Indonesia) Raja Juli Antoni dan mengenal profil Jeffrie Geovanie sebagai Ketua Dewan Pembina PSI. Parpol beru yang akan ikut pada Pemilu 2019 dengan mengirimkan calon legislatif yang diseleksi dengan ketat serta penelusuran biodatanya.

Pidato  Ketua Umum PSI, Sis Grace Natalie, di beberapa Festival 11 membuat banyak yang kebakaran jenggot. Sayangnya, pidato  yang mencerminkan posisi ideologis PSI (Partai Solidaritas Indonesia) itu tidak pernah ditanggapi secara  substantif. Melainkan direspons melalui tulisan fitnah dan hoax yang membodohi rakyat.

Pembodohannya beragam: dari sistem Sainte Lague yang dianggap menguntungkan partai besar (salah total!), kesia-sian memilih PSI karena tidak akan masuk Senayan (yakin PSI gak masuk tapi kok fitnah yang diproduksi masif sekali?), sampai fitnah bahwa PSI  didirikan oleh Gerindra, FPI dkk agar merusak Pak Jokowi dari dalam dan menggangu partai koalisi Pak Jokowi. 

Yang terakhir ini, menurut fitnah itu, buktinya adalah kantor PSI tidak pernah diserang oleh FPI. Rumah Grace dan Saya juga tidak pernah digeruduk FPI (pembodohan yang bodoh sekali ya...).

Salah satu fitnah yang juga beredar adalah soal Ketua Dewan Pembina PSI, Jeffrie Geovanie, biasa saya panggil Bang JG. Tulisan tentang Bang JG ini keterlaluan. Imaginasi penulis terlalu liar sehingga terlihat "mengarang indah" tanpa fakta dan data.

Dari beberapa bulan lalu saya didesak banyak orang untuk mengklarifikasi tulisan sampah itu. Tapi saya cenderung bekerja keliling Indonesia meyakinkan pemilih ketimbang capek mengklarifikasi yang begituan. Tapi mumpung  hari ini kesibukan saya berkurang drastik, boleh juga saya sempatkan sedikit mengklarifikasi.

Berita terkait PSI dapat dibaca pada artikel bertajuk: PSI Diremehkan Justru Unggul Telak Exit Pool

Klarifikasi Saya Singkat Saja

Saya sudah kenal Bang Jeffrie Geovanie dari sekitar tahun 2000. Sekitar 2003 bersama Rizal Sukma (Dubes RI di London), Almarhum Moeslim Abdurrahman dkk, Bang JG mendirikan Yayasan Ahamad Syafii Maarif-ASM, salah seorang guru bangsa yang tersisa. Yayasan ASM ini yang menaungi MAARIF Institute for Culture and Humanity.

Sejak didirikan sampai dengan detik ini Bang JG masih menjadi ketua Yayasan ASM. Saya tahu persis Buya Syafii sangat happy dengan posisi Bang JG sebagai ketua Yayasan sehingga tidak pernah diganti sejak pendiriannya. Yayasan ASM terus berkembang dengan baik di tengah banyaknya Yayasan serupa gulung tikar.

Saya mengetahui hal ini bukan saja karena saya dekat  sekali dengan Buya Syafii tapi karena saya selama lima tahun menjadi Direktur MAARIF Institute. Buya pernah cerita ke saya bahwa Bang JG tidak pernah meminta atau mempergunakan nama besar Buya untuk jabatan dan proyek apa pun.

Pada tahun 2005 saya mulai diberi amanah memimpin MAARIF Institute. Saya diberikan kebebasan dan kendali penuh penuh  oleh yayasan dalam menjalankan lembaga ini. Ini pulalah yang sekarang saya rasakan di PSI selama empat tahun lebih mendampingi  Sis Grace Natalie menahkodai PSI. 

Semua ide dan eksekusinya di bawah kendali Grace Natalie dan DPP PSI secara kolektif. Sesekali bila ada perbedaan tajam tentang suatu hal di antara kami yang sulit dicarikan jalan keluarnya kami konsultasikan kepada Bang JG sebagai "orang tua" kami di partai.

Begini deh. Mungkin saya dipandang subjektif karena sekarang sama-sama berada di  satu partai dengan Bang JG. Bagi yang masih penasaran, supaya objektif silakan klarifikasi langsung kepada Buya Syafii Maarif tentang sosok JG ini. Atau kontak Bang Rizal Sukma yang sampai sekarang menjadi sekretaris Yayasan ASM.

Saat saya membuat tulisan pendek ini banyak yang mengirim ucapan selamat karena exit polls di beberapa negara menunjukan Pak Jokowi menang dan PSI menjadi parpol juara satu di negara-negara itu. Kemarin banyak juga yang menyampaikan selamat karena sambutan gegap gempita di GBK ketika Pak Jokowi mengucapkan terima kasih kepada PSI, melebihi keriuhan ketika nama partai lain di sebutkan. Indikasi baik kata mereka.

Mungkin karena pertanda-pertanda baik ini fitnah semakin kencang menerpa PSI bahkan di hari tenang ini.

Wallahu'alam

Raja Juli Antoni
Mantan Direktur MAARIF Institute (2005-2010)
Sekjen PSI

Previous Post Next Post

Contact Form