6 Destinasi Wisata Indonesia yang Menjadi Favorit Wisatawan Asing

Indonesia memang memiliki kekayaan alam luar biasa dan jumlahnya bahkan hingga tak terhingga karena saking banyaknya. Hamparan lebih dari 17000 pulau di Indonesia menjadi surga bagi para pelancong lokal maupun internasional. Wisatawan asing banyak yang memiliki rasa penasaran terhadap daerah mana saja yang masuk daftar tempat wisata Indonesia yang menjadi favorit. 

6 Destinasi Wisata Indonesia yang Menjadi Favorit Wisatawan Asing

Beberapa tempat wisata populer di Indonesia tidak pernah sepi pengunjung. Hal ini menjadi salah satu kebanggaan tersendiri bagi bangsa Indonesia. Adapun berbagai destinasi wisata Indonesia yang mendunia pasti sudah tidak terdengar asing lagi di telinga kalian. Bagi Anda yang ingin tahu tempat wisata mana saja yang populer menurut warga negara asing, simak ulasan berikut ini.

6 Destinasi Wisata Indonesia yang Mendunia


Raja Ampat

Sisi Timur negara Indonesia memang sangat memikat hati para wisatawan. Hamparan kepulauan hijau sangat memukau menjadikan Raja Ampat tidak hanya menarik untuk dikunjungi, namun akan menjadi pengalaman tak terlupakan. Mata Anda akan dimanjakan dengan gugusan pulau karang kecil dan ditumbuhi pepohonan. 

Mengunjungi pulau Misool salah satu tempat di Raja Ampat juga akan menjadi pengalaman menarik, karena disana Anda akan menemukan lintas hewan besar seperti ikan paus. Sebagai sebuah tempat wisata populer di Indonesia, menyajikan paket lengkap mulai dari pemandangan eksotis hingga berbagai kuliner menarik. 

Pulau Komodo

Pulau komodo tidak akan terdengar asing bagi wisatawan luar negeri. Pulau komodo sudah ditetapkan oleh UNESCO sebagai salah satu warisan dunia. Pulau ini berlokasi di kepulauan Nusa Tenggara dan terdapat berbagai hewan komodo berkeliaran di tempat tersebut. Selain dapat melihat hewan komodo secara langsung, pengunjung juga dapat menikmati wisata alam yang menakjubkan.

Bali

Pulau Bali atau yang lebih dikenal dengan pulau dewata ini menjadi tempat yang sangat terkenal di seluruh dunia. Beragam tempat wisata elok disajikan, mulai dari perjalanan dari gunung batur yang indah lalu Anda dapat menikmati kehidupan di dataran tinggi dan menenangkan seperti di Ubud yang menyajikan wisata religi, historis, dan juga budaya. 

Setelah menikmati berbagai keindahan di dataran tinggi, Anda akan dimanjakan dengan keindahan sunset menawan dari puluhan pantai di Bali. Selain tempat wisata, ada juga kuliner yang memanjakan mulut. Setelah puas memanjakan mata dan mulut, Anda bisa menikmati spa khas Bali yang menenangkan. Menarik bukan?

Wakatobi

Bagi Anda pecinta desir ombak dan lautan yang cantik, Wakatobi adalah jawaban yang paling tepat. Di Wakatobi, Anda bisa melakukan banyak kegiatan menyenangkan seperti snorkling, memancing, dan menikmati keindahan bawah laut yang tidak ada habisnya. Wakatobi memiliki 141 pulau eksotis dengan 4 pulau utama.

Candi Borobudur

Candi Borobudur adalah candi Budha yang berlokasi di Magelang, Jawa Tengah. Candi ini memiliki 6 teras dengan bentuknya yang bujur sangkar. Bagian atasnya terdapat pelataran melingkar dan di bagian dinding terdapat 2 ribu lebih relief unik. Candi Borobudur termasuk keajaiban dunia sejak abad ke-9. Candi ini memiliki bangunan yang megah sehingga menjadi daya tarik bagi wisatawan asing.

Gunung Bromo

Gunung Bromo merupakan salah satu gunung di Indonesia yang aktif. Gunung ini menyajikan pesona alam yang istimewa, sehingga menjadikannya begitu populer di telinga wisatawan mancanegara. Gunung setinggi 2.329 mdpl ini terletak di kawasan yang cukup luas dengan pasir lembut mengitari gunung. Meskipun gunung ini tidak sebesar gung berapi lainnya, tapi panorama alamnya sangat luar biasa.

Indonesia sebagai kota yang penuh dengan budaya, alam, dan kesenian ini menjadi salah satu alasan wisatawan asing mengunjunginya. Bahkan hampir setiap hari, destinasi wisata yang telah disebutkan diatas selalu saja ada wisatawan asing yang mengunjungi. Hebat sekali negara kita bukan?
Previous Post Next Post

Contact Form