Sekarang ini penggunaan teknologi 4G untuk akses internet yang lebih cepat memang sedang marak dibicarakan. Selain karena harga dari paketan internetnya lebih murah, kecepatan browsing menggunakan jaringan 4G LTE diklaim lebih cepat dibandingkan dengan 3G. Semua pabrikan berlomba untuk mengeluarkan gadget yang memiliki basis jaringan 4G.
Namun belum semua pihak dapat menikmati keseruan berselancar di dunia maya menggunakan jaringan terkini tersebut, pasalnya mengganti berangkat seperti ponsel pintar lama dengan yang baru tentunya membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Terkadang selain karena masalah harga, ada banyak orang yang malas berurusan dengan pengoperasian ponsel baru dan juga proses pemindahan data.
Untungnya sekarang ini salah satu pabrikan gadget ternama, Smartfren, sudah mengeluarkan modem router wifi yang tidak hanya bisa dipakai untuk PC saja melainkan bisa disandingkan dengan ponsel pintar apa pun.
Pilihan Modem Router Wifi Mifi 4G Smartfren
Mifi M3S
Perangkat terbaru dari Samrtfren ini dilengkapi dengan Chipset Qualcomm MDM 9307 yang membuatnya cukup cepat untuk merambah dunia maya apa lagi didukung dengan teknologi LTE Cat4 yang mumpuni.
Dengan baterai yang memiliki daya 3000 mAH, perangkat WiFi 802.11 b/g/n ini cukup tahan lama dan mampu digunakan sampai 32 pengguna. Nampaknya ini dapat menjadi solusi bagi Anda yang ingin berhemat dengan mengajak patungan rekan Anda untuk menikmati jaringan 4G dengan hanya satu perangkat saja.
Perangkat router wifi ini dapat diselipi MicroSD Slot yang mampu menyimpan data hingga 32GB. Selain itu modem ini juga ramah untuk dipakai oleh gagdet dengan basis iOS maupun Android. Anda dapat mengunduh aplikasi MyLink M3S untuk langkah pengaktivasian dan informasi lainnya. Untuk saat ini, Mifi M3S tersedia dalam dua warna, hitam dan putih.
Mifi M3Z
Pada dasarnya, Mifi M3Z adalah kembaran dari M3S. Dilihat dari segi mana pun, keduanya memiliki banyak sekali kemiripan. Modem ini juga mengusung teknologi LTE Cat 4 dan juga menggandeng Qualcomm untuk urusan chipsetnya dengan seri yang sama dengan M3S. Daya baterai yang dipakai pun sama yaitu 3000 mAH, kira-kira bisa tahan sampai 12 jam sebelum harus di-charge ulang.
Yang menjadi perbedaan hanyalah Mifi M3S merupakan produksi dari Haier sedangkan Mifi M3Z adalah keluaran ZTE. Perbedaan lainnya juga adalah ketersediaan warna, Mifi M3Z tersedia dalam warna hitam, biru dan coklat. Untuk urusan harga, keduanya pun memiliki harga yang hampir seragam.
Mifi M3Y
Yang satu ini adalah kembaran identik Mifi M3S. Mulai dari perangkat di dalamnya sampai dengan pabrikannya, semua sama identik. Bahkan untuk urusan pilihan warna pun juga sama persis. Kedua perangkat ini merupakan keluaran dari Haier.
Lantas apa perbedaan dari keduanya? Tidak ada perbedaan selain dari desainnya. Mifi M3Y memiliki dimensi yang lebih besar dan lebih kompak jika dibandingkan dengan versi M3S. Desain M3Y lebih menyerupai M3Z namun lebih halus. Untuk urusan sinyal, seri M3 memang lebih bagus dibandingkan dengan seri sebelumnya yaitu seri M2.
Jadi, semuanya kembali kepada selera Anda sebagai pengguna. Desain modem, warna maupun pabrikan dari ketiga modem tersebut bisa Anda jadikan pertimbangan sebelum membelinya.
Untuk urusan kecepatan, Anda bisa mengetes seberapa cepat koneksi 4G di sekitar daerah Anda dengan mengunjungi counter terdekat dan menguji modem tersebut dengan speed test yang Anda percaya. Sekarang, mencari sinyal 4G tidak lagi menjadi kendala. Selamat berselancar!.
Tags
Gadget