Toko online bukanlah hal yang baru, semakin memasyarakat dan semakin diminati masyarakat Indonesia dengan jumlah penduduk lebih dari 250 juta jiwa dan pengguna internetnya, lebih dari 82 juta yang terdaftar, berdasarkan data yang disajikan oleh pada situs Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) pada 08 Mei 2014. Jumlah ini bahkan telah lebih dari 132 juta pengguna pada tahun 2016 berdasarkan survei yang dilakukan oleh Asosiasi Penyelenggara Jaringan Internet Indonesia (APJII), seperti yang dirilis oleh Kompas pada 24 Oktober 2016. Rinciannya disajikan sebagai berikut:
- Sebanyak 67,2 juta orang atau 50,7 % mengakses melalui perangkat genggam dan komputer.
- Sejumlah 63,1 juta orang atau 47,6 % mengakses dari smartphone.
- Penggunanya 2,2 juta orang atau 1,7 % mengakses hanya dari komputer.
Banyak situs situs besar yang akrab ditelinga kita tentang toko online, online shop, mall online diantaranya, Tokopedia, Zalora, Lazada, Bhinneka, Matahari Mal dan lain lain. Termasuk situs situs yang banyak menjual makanan, kulineri serta alat alat kecantikan hingga perwatan kecantikan modern seperti dermaviduals® dan TiensLogist yang memasarakan produk yang sangat ideal dipasarkan pada dunia daring (dunia online).
Sebagian dari situs situs yang semakin populer ada juga tidak berupa toko online, Website dirancang untuk mendapatkan leads dan bisnis cenderung dilakukan off line, seperti dermaviduals® yang menawarkan produk perawatan kulit (skin care di Jakarta) dan kecantikan.
Membangun Website yang bagus untuk memperlancar usaha dengan toko online pada dasarnya tidaklah sulit. Bila yang dibangun adalah situs besar, dengan database yang sangat besar juga tentu akan lebih rumit. Namun jika produk yang ditawarkan adalah niche, itu akan lebih mudah, konsep itu diaplikasikan oleh Toko Sepatu Online DepoSepatu.
Hal yang lebih penting sesungguhnya, membuat situs itu terkenal dan mudah ditemukan di internet melalui situs pencari, disebut dengan SEO (Search Engine Optimization). Cara lain, beriklan di internet pada berbagai media yang tepat, apakah itu Google Ads, Facebook Ads atau YouTube. Pemilik bisnis akan dengan mudah menjual produk maupun jasa yang ditawarkan lewat toko online ketika situs sudah dikenal oleh masyarakat, terutama jika harga yang dipasarkan juga lebih murah dibandingkan dengan toko konvensional yang ada di pusat pusat perbelanjaan atau di ruko.
Menurut Charlie M. Sianipar, dikenal sebagai Master SEO Indonesia, pendiri GALASEO, peruasahaan jasa SEO di Indonesia, "Membangun Website berkualitas, menarik dan cantik, tidaklah terlalu sulit. Bagian yang paling penting adalah, apakah situs tersebut ramai dikunjungi pengguna internet. Bila tidak, sia-sialah pemiliknya mengembangkan situs tersebut." Dilanjutkannya: "Membangun situs Website tidak cukup hanya mengandalkan Web designer dan Web developer handal, dibutuhkan bagian pemasaran atau internet marketer profesional untuk memikirkan cara-cara kreatif, agar situs tersebut diserbu pengguna internet."
Usaha yang dijalankan secara konvensional maupun bisnis baru yang dikelola secara online, jika dijalankan dengan cara yang tepat, niscaya akan berjalan baik. Terekspos dengan bagus, secara online, situs dikunjungi pengguna internet, produk menarik dengan harga yang tepat adalah kunci suskses menjalankan pemasaran online berada pada jalur yang tepat dan sukses.
Usaha yang dijalankan secara konvensional maupun bisnis baru yang dikelola secara online, jika dijalankan dengan cara yang tepat, niscaya akan berjalan baik. Terekspos dengan bagus, secara online, situs dikunjungi pengguna internet, produk menarik dengan harga yang tepat adalah kunci suskses menjalankan pemasaran online berada pada jalur yang tepat dan sukses.
Tags
Internet Marketing