Tidak butuh waktu banyak untuk mendapatkan kulit cerah dan bersinar. Banyak hal sederhana yang bisa dilakukan. Ikuti 5 langkah mudah tips mencerahkan kulit dengan sederhana di bawah ini untuk menyulap kulit kusam anda menjadi lebih cerah dan bersinar.
• Sun-Cream
Menggunakan sun-ceram untuk mencerahkan kulit bukan hal yang biasa dipikirkan seelumnya. Anda pastinya berpikir bahwa sun-cream tidak akan efektif sebagai metode sederhana mencerahkan kulit karena kegunaannya hanya untuk melindungi kulit dari sinar matahari. Sinar ultraviolet (UV) dan lingkungan juga berperan dalam pembakaran kulit dan meningkatkan kandungan melanin kulit. Semakin banyak kandungan melanin dalam kulit, maka semakin gelap warna kulit yang dihasilkan. Oleh karena itu penggunaan sun-cream akan melindungi kulit dari UV dan menurunkan kadar melanin dalam kulit. Gunakan sun-cream untuk jangka panjang dan anda akan melihat hasilnya.
• Lembabkan Kulit Anda
Memelmbabkan kulit nampaknya tidak ada kaitannya untuk mencerahkan kulit. Namun hal ini juga sangat penting dilakukan untuk mendapatkan kulit cerah bersinar. Kulit yang kering mengakibatkan warna gelap dan mudah terbakar. Oleh karena itu melembabkan kulit dengan cara alami akan meningkatkan daya tahan kulit terhadap sinar matahari dan menghindarkan dari resiko terbakar. Selain itu melembabkan kulit juga akan menambah halus dan kekenyalan permukaan kulit sehingga lebih sehat alami.
• Buah Tomat
Tomat (Solanum lycopersicum syn. Lycopersicum esculentum) bisa menjadi pemutih alami untuk perawatan kulit. Gunakan dengan memotong bagian tomat tipis-tipis dan buang bijinya. Haluskan bagian yang sudah diiris tipis dan usapkan pada wajah secara memutar. Diamkan selama 15 menit kemudian basuh dengan air. Kandungan alami dalam buah tomat dipercaya bisa mencerahkan warna kulit dan memberikan kelembaban alami. Gunakan setiap hari dan anda bisa mendapatkan hasilnya.
• Tepung Terigu atau Gandum
Kulit yang sehat membuat kita terhindar dari efek terbakar sinar matahari. Merawat kulit dengan tepung terigu atau gandum akan membuatnya tampak lembut dan cerah. Caranya ialah dengan mencampur tepung terigu/gandum dengan yoghurt dan usapkan pada wajah selama 15-20 menit. Untuk hasil yang maksimal bisa dilakukan sekali seminggu.
• Buah Pepaya
Selain dikenal sebagai bahan alami untuk kesehatan rambut, pepaya (Carica papaya L.) ternyata juga sangat baik untuk kesehatan kulit, khususnya mencerahkan. Gunakan parutan buah pepaya untuk dioleskan ke wajah dan diamkan selama 20 menit. Bersihkan dengan air hangan dan rasakan kelebihan dari buah kaya manfaat ini.
Beberapa metode sederhana tips mencerahkan kulit sehat cerah dan bersinar di atas bisa menjadi referensi bagi anda. Mendapatkan kulit cerah sebenarnya bukan hal yang sulit jika kita jeli memanfaatkan bahan-bahan alami di sekitar. Tentunya dengan kesabaran dan kesadaran penuh akan pentingnya menjaga kulit agar tetap sehat akan menjadi motivasi tersendiri untuk melakukannya. Dengan demikian, untuk mendapatkan kulit sehat tidak perlu repot-repot menghabiskan bayak uang dan tenaga. Cukup dengan bahan alami dan cara yang sangat simpel disajikan oleh tienslogist Indonesia dari Jakarta.
Tags
Kecantikan